SIDOARJO TERKINI
Headline Hukum & Kriminal Indeks

Hindari Tabrakan Frontal, Truk Muat Gas Alam Banting Setir Hingga Terbalik

Truk bermuatan gas alam yang terguling
Truk bermuatan gas alam yang terguling

(KREMBUNGterkini) – Truk bermuatan gas alam, Nopol W 9256 TXS yang dikemudikan Rusdianto (28), warga Desa Kedungsumur, Kecamatan Krembung, Sidoarjo, terguling hingga terbalik saat menghindari kendaraan lain di depan Makam Islam, Desa Rejeni, Kecamatan Krembung, Sidoarjo, Rabu (08/06/2016).

Kejadian tersebut berawal ketika Truk yang bermuatan 21 tabung gas alam itu dari PT. Brain Markenergy dan usai mengisi gas alam dari Depo Mojosari yang hendak dikirim kekawasan Malang. Namun setiba di Jalan Raya Rejeni, Kecamatan Krembung, ada sebuah mobil dari arah berlawanan menyalip mobil lain.

BACA JUGA :  Gudang Thinner Pabrik Cat Avian Buduran Terbakar, 12 Unit Mobil Damkar Diterjunkan

Melihat truk yang masuk ditengah-tengah jalan dan Rusdi tidak ingin terjadi tabrakan frontal, diapun lantas banting setir hingga mobilnya terbalik. “Truk dari depan yang mendahului sudah ditengah bahu jalan. Saya menghindar biar tidak terjadi kecelakaan, eh malah truk saya terguling,” katanya.

BACA JUGA :  Kodim 0816 Sidoarjo Gelar Cangkrukan Bela Negara “Sidoarjo Siap 24 Jam"

Setelah mobil Rusdi terbalik, warga sekitar yang berada dikejadian itu, melihat asap berwarna putih tebal dari tabung hingga body truk tidak terlihat serta timbul bau gas yang sangat menyengat. Beruntung tidak terjadi kebakaran. “Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tunggal itu. Namun, gas alam yang di bawanya habis keluar karena terkena goncangan yang kuat,” ucap Aiptu Ismail anggota Polsek Krembung.(alf)