SIDOARJO TERKINI
Headline Indeks Olahraga Politik & Pemerintahan

Disporapar Sidoarjo Akan Bangun Dermaga dan Solar Cell di Pulau Sarinah

 

Penampakan Pulau Sarinah di Desa Tlocor Kecamatan Jabon Foto diambil dari Intagram/spot_photos_jatim

(SIDOARJOterkini) – Pemerintah Kabupaten Sidoarjo melalui Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Sidoarjo serius menggarap potensi Pulau Sarinah yang terletak muara sungai porong, Kecamatan Jabon.

Joko Supriyadi Kepala Disporapar Sidoarjo menyampaikan, di sisa tahun 2020 ini, pihaknya akan membangun Dermaga dan Solar Cell di tempat tersebut.

“Tahun ini, kita mencoba membuat Dermaga dan penyediaan solar cell di pulau sarinah,” Kata Joko Supriyadi kepada SIDOARJOterkini.com, Selasa 3 November 2020.

Joko menegaskan, pembangunan Dermaga dan Solar cell ini merupakan rintisan awal, anggarannya yang sudah disiapkan sekitar Rp 180 juta. Saat ini, pengembangan Pulau Sarinah itu masih tahap kajian.

Joko menyampaikan, Kalau Dermaga menuju kesana tidak ada, maka tim ahli tidak dapat melakukan kajian di pulau hasil sidementasi lumpur lapindo itu.

“Di tahun 2021 masih fokus di kajian potensi, baru setelah hasil kajian tersebut dapat dilakukan pembangunan secara bertahap,” Jelas Joko.

Sementara Dhamroni Chudlori Ketua Komisi D DPRD Sidoarjo menyambut baik pembangunan dermag dan solar cell di Pulau Sarinah. Sebab pulau tersebut menjadi kewenangan dari Pemkab Sidoarjo, dan belum tergarap dengan baik.

“Kami sangat sepakat untuk dilakukan pengembangan wisata pulau sarinah, apalagi nanti dapat dijadikan sebagai wisata yang terintegrasi dengan Pulau Lusi,” pungkasnya

Pulau Sarinah merupakan hasil sidementasi dari aliran Lumpur Lapindo hingga membentuk sebuah pulau yang memiliki luas kurang lebih 80 Hektar yang terletak di muara sungai porong (adv/pung/cles)

Berita Terkait

Masjid Islamic Center Balongbendo Hangus Terbakar

Tragis, Bus Tabrak Motor di Jalan Raya Sidorejo Krian, Tewaskan Dua Warga KratonĀ 

redaksi sidoarjo terkini

Segini Besaran Anggaran Per TPS dan Peruntukkannya, Ketua KPU Sidoarjo : Kalau Ada Pemotongan Laporkan!