SIDOARJO TERKINI
Headline Indeks Pilbup Sidoarjo 2020

Datangi KPU Sidoarjo, Adies Kadir Tanyakan Piutang Cabup

Anggota DPR RI Adies Kadir saat ke Kantor KPU Sidoarjo
Anggota DPR RI Adies Kadir saat ke Kantor KPU Sidoarjo

(SIDOARJOterkini)-Anggota DPR RI Adies Kadir melihat langsung persiapan Pilkada Sidoarjo. Baik terkait sosialisasi, logistik, pengawasan dan keamanan.

Anggota Komisi III tersebut juga menanyakan kejelasan informasi terkait salah satu cabup yang masih terlilit hutang. Hal itu harus diluruskan kebenaranya.

Selain ditemui Ketua KPU Sidoarjo, Zainal Abidin dan komisioner lainnya. Hadir pula Kapolres Sidoarjo AKBP Anwar Ibrahim dan Ketua Panwas Ulul Azmi.

BACA JUGA :  Bapak dan Balitanya Tenggelam di Sungai Banjar Pertapaan Taman, Begini Kronologinya

Adies Kadir mengatakan ada informasi terkait sengketa tanah yang berujung piutang salah satu paslon. “Selain kesiapan Pilkada, saya juga ingin kejelasan informasi adanya piutang salah satu paslon,” ujar politisi asal Golkar ini.

Ketua KPU Sidoarjo, Zainal Abidin mengatakan jika tahapan Pilkada berjalan lancar. Saat ini pihaknya menyiapkan kampanye paslon lewat media massa. “Secara umum proses pilkada berjalan lancar,” tandasnya.

BACA JUGA :  Dandim 0816/Sidoarjo Imbau Kesadaran Anggota Militer dan PNS Dalam Mengamankan Wilayah

Sedangkan terkait informasi salah satu paslon masih ada piutang?, Zainal menampiknya. Sebab, sesuai verifikasi yang dilakukan Agustus lalu empat paslon sudah memenuhi syarat. “Kalau ada piutang diluar verifikasi itu sudah ranah lain. Saat kita verifikasi empat paslon tidak ada masalah,” pungkasnya.

Menanggapi jawab Zainal, Adies Kadir mengatakan jika proses Pilkada berjalan lancar tinggal antisipasi setelah pencoblosan. “Biasanya sengketa pilkada itu muncul setelah coblosan karena ada paslon yang tidak terima,” jelasnya.

BACA JUGA :  Kemenkumham Jatim Dukung Penerapan Keadilan Restoratif Sebagai Pidana Alternatif

Sedangkan terkait informasi adanya salah satu paslon yang masih punya hutang?, politisi Golkar ini mengaku sudah mendapat penjelasan dari KPU. “Saya tanyakan empat paslon tidak ada masalah,” pungkas anggota DPR dari dapil Jatim 1 (Sidoarjo-Surabaya) ini. (st-12)