SIDOARJO TERKINI
Headline Hukum & Kriminal Indeks Politik & Pemerintahan

Dandim 0816/Sidoarjo Meninjau Lokasi Bencana Puting Beliung di Tulangan

 

(SIDOARJOterkini) – Dandim 0816/Sidoarjo Letkol Inf Masarum Djati Laksono bersama dengan anggota Forkopimda Sidoarjo melakukan peninjauan ke lokasi bencana angin puting beliung yang terjadi di wilayah Kecamatan Tulangan, Kamis 06 April 2022.

Pada kesempatan tersebut, rombongan Forkopimda Sidoarjo mengunjungi tiga desa yang terdampak yakni Desa Grogol, Desa Sudimoro dan Desa Medalem untuk memberikan bantuan kepada
berupa Terpal dan Assesmen bagi warga yang rumahnya terdampak bencana angin Puting beliung.

BACA JUGA :  Dandim 0816/Sidoarjo Imbau Kesadaran Anggota Militer dan PNS Dalam Mengamankan Wilayah
BACA JUGA :  Dandim 0816/Sidoarjo Berikan Suasana Kekeluargaan dan Silaturahmi Erat Melalui Halal Bihalal

Dandim 0816/Sidoarjo Letkol Inf Masarum Djati Laksono mengatakan, pihaknya turut prihatin atas bencana puting beliung yang merusakkan puluhan rumah warga di Kecamatan Tulangan.

“Kita berikan bantuan terpal untuk warga yang rumahnya rusak diterjang angin,”ujarnya.

BACA JUGA :  Truk Fuso Tabrak Motor di Jalan Kemasan Krian, Dua Orang Luka Serius

Dandim Sidoarjo menghimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada saat cuaca ekstrim tiba. Datangnya angin kencang saat hujan sangat sulit diprediksi yang bisa merusakkan rumah.

“Warga Sidoarjo harus selalu waspada dan hati-hati saat turun hujan disertai angin,”tandasnya.(cles)