SIDOARJO TERKINI
Headline Indeks Pendidikan & Kesehatan Politik & Pemerintahan

Bambang Haryo Desak Pemprov Jatim Untuk Buka Kembali Museum Mpu Tantular

 

(SIDOARJOterkini) – Pemerintahan Provinsi (Pemprov) Jawa Timur harus segera membuka kembali Museum Mpu Tantular. Hal tersebut disampaikan Dewan Pakar Partai Gerindra Bambang Haryo Sukartono saat berkunjung ke museum yang berlokasi di Jalan Buduran Sidoarjo hal tersebut, Senin sore 29 Maret 2021.

Dikatakan Bambang Haryo, dengan membuka kembali museum tersebut, masyarakat tidak semakin meninggalkan budaya dan sejarah nenek moyangnya.

“Dari barang peninggalan yang tersimpan di museum, masyarakat kan bisa belajar tentang sejarah dan budaya, selain itu museum ini agar tidak terlihat sepi,”ungkapnya.

BACA JUGA :  Truk Fuso Tabrak Motor di Jalan Kemasan Krian, Dua Orang Luka Serius

Pria yang merupakan Dewan Penasehat PT DLU tersebut menjelaskan, masyarakat yang berada di Sidoarjo maupun Jawa Timur terutama para pelajar dan mahasiswa setelah museum beroperasi kembali bisa memanfaatkan sebagai pusat kajian tentang sejarah budaya, sekaligus sebagai Destinasi wisata unggulan Jawa timur.

“Seperti Prancis destinasi wisata dari sektor budaya menjadi penyumbang pendapatan negara tersebut, kalau itu terjadi di Museum Mpu Tantular ini tentu akan bisa menambah devisa negara kita,”papar Bambang Haryo.

BACA JUGA :  Posko Lebaran Ditutup, Bandara Internasional Juanda Layani 700 Ribu Penumpang

Politisi Gerindra tersebut berharap kepada Pemprov Jatim untuk segera membuka kembali Museum mpu Tantular dengan tetap menerapkan protokol kesehatan. Juga kepada Pemkab Sidoarjo harus ikut memperhatikan keberadaan dari Museum Mpu Tantular itu, yakni dengan mendorong warga Sidoarjo untuk ikut meramaikan museum itu.

“Kondisinya biar tidak sepi seperti saat ini, semua pihak harus ikut mendukung agar museum terbesar di Jatim ini bisa kembali beroperasi dan ramai pengunjung,”imbuhnya.

BACA JUGA :  Bapak dan Balitanya Tenggelam di Sungai Banjar Pertapaan Taman, Begini Kronologinya

Sementara itu Kasi Preparasi dan Bimbingan Edukasi Museum Mpu Tantular, Sadari menjelaskan, sebanyak 15.300 benda bersejarah yang dikoleksi di museum ini. dan terbagi menjadi 10 jenis peninggalan dari mulai benda geologi bebatuan, biologi fosil-fosil, peninggalan masa lalu, masa klasik kerajaan (Hindu, Budha, Islam), masa kolonial hingga masa IPTEK.

“Kami berharap pengunjung museum ini ramai seperti sebelumnya, apalagi di masa pandemi para siswa harus belajar secara daring, sehingga kondisinya memang sangat sepi, pengunjung”tandasnya. (st-12/cles)