SIDOARJO TERKINI
Ekbis Headline Indeks

Awali Peringatan Ulang Tahun ke 20, Lapindo Khataman Alqur’an Undang Anak Yatim

Pegawai Lapindo khusuk ikuti khataman Alqur'an bersama anak yatim
Pegawai Lapindo khusuk ikuti khataman Alqur’an bersama anak yatim

(SIDOARJOterkini)-Rangkaian peringatan 20 tahun Lapindo Brantas Inc (LBI) dimulai dengan kegiatan khataman Alqur’an. Bertempat di Kantor Lapindo, Perumahan Kahuripan Nirwana Village (KNV) Kav 4-7 No 8, Sidoarjo, Senin (11-5-2016) kegiatan ini juga diikuti seluruh pegawai perusahaan pengeboran minyak dan gas itu.

Selain khataman Alqur’an bersama anak-anak yatim, seluruh jajaran pimpinan, pegawai dan sekuriti LBI juga mengikuti doa bersama, termasuk shalat berjamaah bersama anak-anak yatim dan doa bersama.

Vice Presiden Public Relation Lapindo Brantas Inc, Hesti Armiwulan, mengatakan kegiatan ini bagian dari mensyukuri nikmat Allah SWT yang telah diberikan kepada Lapindo dalam menjalankan bisnisnya. “Semua yang kita peroleh patut disyukuri dan semoga membawa berkah,” ujarnya.

Dengan mengundang anak-anak yatim merupakan bagian dari kepedulian Lapindo terhadap masyarakat sekitar wilayah kerja. Hampir tiap tahun, baik kegiatan ulang tahun Lapindo maupun bulan puasa, Lapindo mengundang anak yatim untuk berbagi.

Dalam peringatan ulang tahun ke 20 ini,
Lapindo akan menyantuni 200 anak dari 20 desa wilayah kerja perusahaan. Selain anak yatim, untuk kegiatan lainnya, Selasa (12-4-2016), Lapindo juga akan memberikan taliasih untuk warga dari 20 desa sekitar wilayah kerja.

Kepedulian terhadap masyarakat, akan terus diupayakan oleh Lapindo.
Warga sekitar wilayah kerja, tidak hanya dilibatkan dalam kegiatan saja, melainkan dalam syukuran juga akan dilibatkan.

Menurit Hesti, ada persoalan maupun tidak ada persoalan, Lapindo akan terus berupaya peduli terhadap warga, mulai membantu sembako, pendidikan anak-anak yatim, keluarga tidak mampu dan lain sebagainya.

“Untuk 20 desa, nantinya akan disumbang satu set sound sistem. Mungkin sound sistem itu bisa dimanfaatkan untuk pengajian rutin keliling di desa, arisan, rapat maupun kegiatan lainnya,” paparnya.

Masih kata Hesti, dalam berbisnis migas, pihaknya ingin tidak hanya berbuat untuk kepentingan warga saja. Melainkan juga ingin terus membantu negara dalam memenuhi kebutuhan migas. “Kehadiran Lapindo, tiada lain, selain berbisnis, juga ingin memberikan manfaat,” pungkas Hesti. (st-13)