SIDOARJO TERKINI
Gaya Hidup & Romantika Indeks Kodim 0816 Sidoarjo Pojok Desa

Satgas TMMD Sidoarjo Ajak Warga Kedondong Jaga Kebersihan, Bagikan Tempat Sampah

 


SIDOARJOterkini — Semangat gotong royong dan kemanunggalan TNI bersama rakyat kembali terlihat dalam kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Kodim 0816/Sidoarjo. Kali ini, Satgas TMMD menggelar apel pagi yang dilanjutkan kerja bakti dan pembagian tempat sampah kepada warga Desa Kedondong, Kecamatan Tulangan, Kabupaten Sidoarjo, Jumat (31/10/ 2025)

Apel pagi dipimpin langsung oleh personel Satgas TMMD di lokasi kegiatan. Dalam arahannya, disampaikan pentingnya disiplin, kebersamaan, dan semangat gotong royong dalam menjalankan program TMMD yang menyentuh langsung kehidupan masyarakat. Seusai apel, para anggota TNI bersama warga bergotong royong membersihkan lingkungan sekitar permukiman dan fasilitas umum desa.

BACA JUGA :  PKK Sidoarjo Dorong Kader Jadi Pelopor Pengelolaan Sampah Rumah Tangga

Tak hanya berhenti di kegiatan bersih-bersih, Satgas TMMD juga membagikan sejumlah tempat sampah kepada warga. Langkah ini sebagai bentuk nyata dukungan terhadap upaya menciptakan lingkungan yang bersih, sehat, dan nyaman. Pembagian tempat sampah diharapkan mampu menumbuhkan kesadaran warga agar lebih disiplin dalam mengelola sampah rumah tangga serta menghentikan kebiasaan membuang sampah sembarangan.

Babinsa Koramil 0816/05 Tulangan, Kopka Ihwan, yang turut memimpin kegiatan tersebut mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata kemanunggalan TNI dan rakyat.

BACA JUGA :  Satgas TMMD Sidoarjo Serahkan Tempat Sampah ke Masjid Al Hikmah, Ajak Warga Jaga Kebersihan Rumah Ibadah

“Kegiatan ini bukan hanya tentang membersihkan lingkungan, tetapi juga mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat. Kami ingin mengajak warga agar lebih peduli terhadap kebersihan dan kesehatan lingkungan. Dengan pembagian tempat sampah ini, harapannya warga lebih tertib dalam mengelola sampah rumah tangga,” ujar Kopka Ihwan.

Ia menambahkan, TMMD ke-126 tidak hanya berfokus pada pembangunan fisik, tetapi juga pada pembinaan sosial dan peningkatan kesadaran masyarakat.

“TMMD tidak hanya membangun jalan atau sumur bor, tetapi juga membangun semangat gotong royong dan tanggung jawab bersama demi kemajuan desa. Itulah esensi sebenarnya dari kemanunggalan TNI dan rakyat,” imbuhnya.

BACA JUGA :  Hangatnya “Gerakan Abaku”, KB-TK Al Muslim Ajak Orang Tua Tanamkan Cinta Membaca Sejak Dini

Kegiatan ini disambut hangat oleh warga Desa Kedondong. Mereka mengaku senang dengan perhatian dan kehadiran Satgas TMMD yang tidak hanya membantu pembangunan infrastruktur, tetapi juga memberi contoh nyata dalam menjaga kebersihan lingkungan.

Dengan semangat kebersamaan yang terus dipupuk melalui kegiatan seperti ini, sinergi antara TNI dan masyarakat diharapkan semakin kuat. Program TMMD di Desa Kedondong pun diharapkan memberikan manfaat berkelanjutan bagi peningkatan kualitas hidup dan kelestarian lingkungan desa.(cles)