SIDOARJO TERKINI
Headline Indeks Olahraga

PP Nur Islam Jember juara Final Liga Santri

IMG_20151206_912

( SIDOARJOterkini) – Babak final Liga Santri Nusantara yang di gelar di Stadion Gor Delta Sidoarjo PP Nur Islam dari Jember Jawa Timur menjadi Champion setelah mengalahkan PP Al-Asyariah dari Banten lewat drama adu finalti yang berahkir 9 – 8, Minggu (06/12/2015).

Sejak pertandingan babak pertama di mulai ke dua tim saling serang namun kedua tim hanya bermain hati-hati karena lapangan Stadion Gor Delta Sidoarjo sebelumnya di guyur hujan, dengan kondisi yang licin baru menit ke 35 PP Nur Islam bisa membobol gawan PP Al-Asyariah hingga babak pertama berahkir skor sementara tetap 1 – 0.

Baru babak ke dua dimulai pada menit ke 43 pemain PP Al-Asyariah Banten Alfiar Idris berhasil menyamakan kedudukan skor 1 – 1, nanum para pemain dari PP Nur Islam Jember tidak mengendorkan permainannya, maka pada menit ke 48 R.Rahmad penyerang PP Nur Islam berhasil membobol gawang lawang skor sementara 2 – 1.

Setelah ketinggalan semua pemain PP Al-Asyariah Banten bermain kesetatan tidah menyerah terus melancarkan serangannya banyak peluang nanum semua gagal, baru pada menit ahkir di babak kedua lwat pemain Frizal Dwi berhasil menyamakan kedudukan 2 – 2, hingga babak kedua berahkir skor tetap 2 – 2, setelah dilakukan dengan perpanjangan waktu 7,5 menit dua kali kedudukan tetap seimbang 2 – 2.

Kemudian untuk menentukan sebagai champion Liga Satri Nasional ditentukan lewat adu finalti, drama adu finalti berlangsung setelah kelima pemain dari kedua tim melakukan tendangan ada satu masing-masing tim yang gagal memasukkan bola skor sementara 4 – 4.

Kemudian di lanjutkan tendangan untuk mengambil selisih goal, tendangan pertama PP Nur Islam berhasil masuk ke gawang, sedangkan tendangan PP Al-Asyariah juga masuk ke gawang kemudian tendangan ke tujuh PP Nur Islam berhasil masuk ke gawang, sementara tendangan ke tujuh dari PP Al-Asyariah gagal ke gawang, ahkirnya PP Nur Islam dari Jember Jawa Timur keluar sebagai Juara Liga Santri Nusantara

Selain sebagai Champion Liga Satri Nasional PP Nur Islam juga melahirkan pemain terbaik yakni sang kapten PP Nur Islam Rahmad Ricard, sedangkan sebagai pemain top skore Radmad dari PP Nur Iman Sleman Jogyakarta, dan tim feerplay adalah tim dari PP Darul Ulum Nusa Tenggara Barat.(myu)